Akhir Maret, Facebook Bakal Gelar Pelatihan di Kendari

Pena Kendari823 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Tim Facebook (FB) bakal mengadakan pelatihan di Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 26 Maret 2019 mendatang. Pelatihan ini diperuntukkan bagi Usaha Kecil dan Menengah (UKM), Humas pemerintah daerah (Pemda), penggiat masyarakat serta pelajar.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sultra, Kusnadi mengatakan, tujuan pelatihan ini untuk memberikan pelatihan pemasaran digital untuk UKM, peningkatan kapasitas literasi digital untuk komunitas pengguna dunia maya, pelatihan pengelola akun media sosial untuk pemda serta edukasi penggunaan medsos untuk tingkat pelajar.

“Sebelumnya ada 15 kota di Indonesia yang bakal dikunjungi oleh Facebook pada tahun 2019 ini termasuk di Sultra. 2018 lalu telah dilaksanakan pelatihan oleh FB di beberapa kota di Indonesia seperti Jakarta, Makassar, Kupang, Manokwari dan beberapa kota lainnya,” kata Kusnadi, Selasa 19 Maret 2019.

Menurut Kusnadi, Facebook akan memberikan pemahaman tentang panduan FB dalam pemberitaan serta pelatihan langsung. Targetnya, agar pengguna medsos menggunakan medsos dengan cara yang produktif dan mengetahui tujuan kinerja pemerintah.

“Contoh penggunaan medsos, memahami fitur penggunaan Facebook dan Instagram dan pendukung program prioritas pemerintah tentang publik relation termasuk hoaks,” bebernya.

Untuk diketahui, pelatihan ini menargetkan 550 peserta. Diantaranya, UKM 250 orang, staf humas 100 orang, penggiat kemasyarakatan 100 orang serta pelajar 100 orang.

Rencananya pula, kegiatan tersebut akan dibuka langsung oleh Gubernur Sultra, Ali Mazi.(b)

Penulis: Yeni Marinda
Editor: Ridho Achmed