BEI Serahkan Bantuan 25 Buah Tong Sampah Ke DLHK Kendari

Pena News730 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Bursa Efek Indonesia (BEI) Sulawesi Tenggara (Sultra) beri bantuan 25 buah tong sampah ke Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Kendari beberapa waktu lalu.

Bantuan tong sampah organik dan nonorganik itu diberikan sebagai bentuk realisasi Corporate Social Responsibility (CSR) BEI Sultra.

Pelaksana Harian Kepala Kantor BEI Sultra, Ricky mengatakan, kegiatan ini juga sebagai bentuk tanggung jawab dan komitmen dalam membantu Pemkot Kendari dalam rangka menciptakan kota yang bersih, ramah lingkungan dan bebas banjir.

“Secara umum kita ingin bantu Pemkot juga mempermudah proses daur ulang sampah yang selama ini menjadi permasalahan,” kata Ricky melalui rilis persnya, Jumat 6 Desember 2019.

Ia mengungkapkan, penyaluran CSR rutin dilakukan tiap tahun. Dalam hal menyalurkan CSR, BEI mengacu pada Sustainable Development Goals (SDG) yang ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB). Salah satunya poinnya adalah menjaga dan melestarikan lingkungan hidup.

“Ini penting untuk masyarakat di Kota Kendari, karena musibah banjir sering terjadi ketika memasuki musim penghujan. Nanti tempat sampahnya bakal ditempatkan di pusat keramaian Kota Kendari, seperti Taman Kota dan kawasan Tugu Religi atau eks MTQ,” bebernya.

“Kami akan terus memberikan berkontribusi lebih lagi kepada masyarakat di Sultra, tidak hanya melalui edukasi dan sosialiasi pasar modal, tetapi juga dalam hal tanggung jawab sosial seperti ini,” tutup Ricky.

Penulis: Yeni Marinda
Editor: Faisal