Bupati Rajiun Puji Kinerja Kadis Perumahan dan Pemukiman Mubar

Pena Daerah856 views

PENASULTRA.COM, MUNA BARAT – Bupati Muna Barat (Mubar) LM Rajiun Tumada mengapresiasi kinerja Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman La Ode Butolo dalam menjalankan program pembangunan pemukiman masyarakat pada 2018.

Menurut Rajiun, Dinas Perumahan dan Pemukiman mampu memaksimalkan anggaran yang bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan pemukiman warga.

“Saya memberikan apresiasi yang luar biasa untuk Dinas Perumahan dan Permukiman Mubar yang sukses menjalankan program pembangunan selama 2018,” kata Rajiun, Rabu 23 Januari 2019.

Mantan Kasatpol PP Sultra ini mengatakan, program tersebut merupakan wujud keseriusan pemerintah dalam membangun dan mensejahterahkan masyarakat.

“Sabagai orang nomor satu di Mubar, saya akan selalu mengedepankan kesejahteraan masyarakat melalui program pembangunan di lintas sektor,” ungkap Panglima BSB Sultra itu.

Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman Mubar, La Ode Butolo mengungkapkan semua itu tidak terlepas berkat bimbingan dan masukan dari bupati. Sehingga program pembangunan pemukiman yang dilakukan selama 2018 berjalan baik, lancar dan tepat sasaran.

“Ini semua berkat kecerdasan dan keuletan Bupati Mubar LM Rajiun Tumada yang selalu melakukan koordinasi dan komunikasi di kementerian,” ucapnya.(b)

Penulis: Zulfikar
Editor: La Basisa