Cegah Korupsi di Lingkungan Kampus, UHO Jalin Kerja Sama TII

PENASULTRA.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) bersama Transparency International Indonesia (TII) melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) di aula gedung Pascasarjana UHO, Kamis 20 Desember 2018.

MoU ini dilakukan dalam rangka pemberantasan korupsi dan perluasan integritas melalui pencegahan dan pengendalian konflik kepentingan di lingkungan UHO.

Rektor UHO, Prof. Muhammad Zamrun Farihu mengatakan, sebagai bentuk tindak lanjut dari kerja sama yang dilakukan ini pihaknya akan membentuk kelompok kerja (Pokja) khusus untuk melakukan upaya-upaya pencegahan dan pemberantasan tindak pidana korupsi (Tipikor).

“Nanti dia (Pokja) tinggal koordinasi dengan saya atau koordinasi dengan TII. Jadi memang harus ada orang yang bertanggung jawab di situ,” kata Zamrun.

Di tempat yang sama, Sekjen TII, Dadang Tri Sasongko menjelaskan, Pokja yang dibentuk ini nantinya akan merumuskan program-program pemberantasan korupsi dan perluasan integritas melalui pencegahan dan pengendalian konflik kepentingan.

“Dari situ nanti akan ditemukan resikonya itu di mana saja, apakah di pengadaan, di penerimaan mahasiswa baru, di riset, dan lain-lain. Jadi akan dirumuskan mana yang akan ditangani lebih dulu,” tuturnya.(b)

Penulis: La Ode Muh. Faisal
Editor: Ridho Achmed