Ekspos 1 Tahun Kinerja AMAN, Ali Mazi Minta Dikritik dengan Cara Baik

PENASULTRA.COM, KENDARI – Tak terasa, hari ini tepat 1 tahun genap masa jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Mazi-Lukman Abunawas. Dengan percaya diri, pasangan berakronim AMAN itu tampil mengekspos kinerja dalam acara ekspos 1 tahun kepemimpinan.

Gubernur Sultra, Ali Mazi mengatakan, dalam ekpose ini apa yang menjadi komitmen dirinya dan Lukman Abunawas telah diwujudkan sedikit demi sedikit. Seperti yang belum lama ini dilakukan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit (RS) Jantung bertaraf internasional dan Jalan Wisata Kendari-Toronipa.

“Walaupun rintik-rintik (sedikit demi sedikit) tapi membasahi bumi,” tutur Ali Mazi berdiplomasi dalam pemaparannya di ekspos 1 tahun kepemimpinan AMAN yang digelar di Claro Hotel Kendari, Kamis 5 September 2019.

Ia mengklaim, apa yang telah dikerjakan selama setahun berjalan adalah semata-mata untuk kepentingan masyarakat Sultra sesuai lima pilar yang menjadi sendi visi AMAN yakni, Sultra Cerdas, Sultra Sehat, Sultra Bantuan Keluarga Miskin, Sultra Beradab dan Beriman serta Sultra Produktif.

Meski begitu, Ali Mazi tak menampik jika masih ada masyarakat yang tidak puas dengan kinerja AMAN dalam mengemban misi Gerakan Bangun Daratan dan Kepulauan (Garbarta) menuju Sultra yang ekonomi kuat, daerah maju, aman dan tentram serta masyarakat sejahtera (Emas) 2023.

“Kritisi saya dengan cara baik. Jangan olok-mengolok, lapor ke sana kemari dan lain-lain,” sindir mantan Ketua DPW Partai NasDem itu.

Di kesempatan itu juga Ali Mazi mengakui, demi mewujudkan visi misi AMAN, dirinya bersama Lukman Abunawas nyaris 24 jam bekerja. Sebab, bagi keduanya, waktu 5 tahun kepemimpinan sangatlah singkat.

“Ini semua untuk masyarakat bukan pribadi saya. Saya tidak akan berdiam diri dan berpangku tangan. Saya akan berbuat walaupun banyak orang-orang yang tidak puas. Kami selalu berusaha membina mereka-mereka yang belum banyak memahami apa yang kita bangun,” ujar politisi bertubuh tambun itu.(a)

Penulis: Yeni Marinda
Editor: Ridho Achmed