Eratkan Silaturahim dan Dorong Sinergitas Peran, Korem 143/HO Gelar Silaturahim di Masjid Al Askaria

Pena Kendari2,548 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Jajaran Komando Resort Militer (Korem) 143/HO, Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar acara ceramah Agama dan yang diikuti oleh personel TNI – Polri di wilayah Sultra di Masjid Al Askaria, Selasa, 21 Januari 2020.

Komandan Korem (Danrem) 143/Halu Oleo Kolonel Inf Yustinus Nono Yulianto dalam sambutannya mengajak kepada seluruh hadirin untuk selalu meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan mengadakan serta mengikuti kegiatan keagamaan.

“Mari kita bersama meningkatkan ketakwaan dan keimanan kita melalui kegiatan-kegiatan keagamaan seperti ini, kedepannya kegiatan ini harus rutin kita selenggarakan dan menjadi satu sarana untuk semakin mendekatkan diri kepada Tuhan YME,” ungkap Danrem 143/HO.

Menurutnya, kegiatan seperti ini akan akan mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan sinergitas baik secara pribadi maupun instansi untuk membawa Sutra yang aman, tertib dan damai.

Ustad Abdul Rohman penceramah dalam kegiatan tersebut memaparkan pentingnya selalu bersyukur kepada Allah SWT dan menghindari perilaku sombong dan dan kufur nikmat.

“Tak ada nilai semuanya di hadapan Allah SWT, semaunya akan sama dan kembali padaNya. Harta, jabatan dan semua kenikmatan di dunia ini adalah titipan Allah SWT,” terang Ustad Abdul Rohman.

Usai ceramah agama, dilanjutkan dengan Sholat Dhuhur bersama dan ditutup dengan doa bersama dengan harapan untuk kedamaian, keamanan dan kesejahteraan masyarakat Sultra.(*)

Penulis: La Ode Husaini