Hagai Kris Setiawan: Jangan Pesimis Untuk Meraih Sukses

Pena Sosok693 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Executive Sous Chef di Fortune Front One Hotel Kendari, Hagai Kris Setiawan menegaskan pentingnya membangun komitmen dan motivasi untuk sukses.

Sebelum menjadi Executive Sous Chef, pria yang akrab disapa Hagai ini, mengaku minim pengalaman. Namun, pria kelahiran Sleman, 29 Desember 1982 ini mengaku tidak pernah patah semangat mengejar impianya.

Sejak 2006 lalu, ia mengasah kemampuan dengan mengikuti kursus pada saat kuliah di Lembaga Pelatihan Singkat Kapal Pesiar (LPKKP) Yogyakarta, selama lima bulan. Selanjutnya ia memulai karir menjadi karyawan sebagai chef di Novotel Hotel Yogyakarta April 2007.

Selama memulai karir menjadi chef, Hagai mengaku menemukan banyak tantangan. Bahkan ia sempat berencana untuk meninggalkan pekerjaanya itu.

“Saya merasa ingin berhenti. Banyak keadaan yang saya temui dan itu membuat saya ingin berhenti,” katanya.

Namun akhirnya ia tetap melewati segala tantangan nerkat semangat dan konsistensi untuk tetap berkarir.

“Saya tetap melanjutkan karir saya dengan tujuan dan semangat untuk menjadi lebih baik dan menemukan hal baru untuk mengasah kemampuan saya, “tuturnya.

Hingga akhirnya ia pun sampai pada posisinya saat ini sebagai Executive Sous Chef di Fortune Front One Hotel Kendari. Meski sebelumnya, ia sempat bekerja menjadi Demichef di Horison Hotel Kendari April 2012.(b)

Penulis: Clara Sinthia
Editor: Yeni Marinda