KPUD Mubar Sasar Pemilih Pesisir

Pena Politik660 views

PENASULTRA.COM, MUNA BARAT – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Muna Barat (Mubar) melakukan sosialisasi pendidikan pemilih di wilayah pesisir Tiworo Utara (Tirta) dengan menyasar pemilih perempuan.

Kordiv SDM dan Parmas KPUD Mubar La Ode Muhamad Nuzul Ansi mengatakan Tiworo Utara merupakan salah satu wilayah pesisir.

“Tiworo Utara adalah salah satu kecamatan yang desanya berada di wilayah pesisir. Karakter masyarakatnya sangat kurang informasi akibat pendidikannya yang masih kurang,” kata Nuzul melalui pres rilisnya, Selasa 5 Februari 2019 malam.

Tambah Nuzul, banyak masyarakat yang tidak tahu membaca sehingga sulit untuk menyalurkan hak pilihnya. Sehingga, pihaknya mengajarkan cara-cara pencoblosan, dan mengenalkan surat suara.

Lanjut Nuzul, berdasarkan data KPU Mubar dari hasil Pilkada dan Pilgub mengalami perubahan total. Dimana pada Pemilu 2017 tingkat partisipasi pemilih mencapai 83, 6 persen dan pada Pilgub 2018 menurun drastis yaitu 69 persen.

“Berdasarkan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perubahan 2 (DPTHP2) Mubar berjumlah 55.644. Jumlah pemilih perempuan 28.521, dan jumlah pemilih Laki-laki 27.123. Dengan tingkat partisipasi pemilih di Pilkada 2017 sebesar 83,6 persen dan Pilgub menurun dratis hanya mencapai 69 persen,” ulasnya.

Ia berharap, dengan dilaksanakannya pendidikan pemilih, partisipasi pemilih bisa meningkat sesuai dengan harapan.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk menyalurkan hak suranya pada pemilu secara langusung Rabu, 17 April 2019 mendatang. Sehingga bisa mencapai target nasional 77, 5 persen,” harapnya.(b)

Penulis: Zulfikar
Editor: Bas