Mini Bus Berpenumpang 4 Orang Tabrak Truk 10 Roda Bermuatan Semen

Pena Kendari794 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Sebuah mini bus warna silver bernomor polisi DT 45 DN hancur setelah menabrak truk 10 roda bermuatan semen di perempatan lampu merah pasar baru, Selasa 6 Agustus 2019 dini hari tadi sekitar pukul 00.20 Wita.

Empat orang yang menumpangi mini bus mengalami luka cukup serius sehingga langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara, Kendari.

Sementara, sopir truk, Dirwan (50) trauma. Pasalnya, truk bernomor polisi DT 9959 UE yang dikendarainya mengalami pecah ban belakang sebelah kiri akibat ditabrak dari samping.

Dirwan mengatakan, kecelakaan bermula ketika ia tengah melaju lurus dari arah pasar baru menuju Wua-wua. Tiba-tiba, mini bus yang melaju kencang dari arah bundaran pesawat menabrak dari belakang.

“Mereka balap, sampai meletus sa punya ban begini. Baru sa liat itu kayaknya mabuk kencang mereka,” ungkap Dirman saat dijumpai di lokasi kecelakaan dini hari tadi.

Amatan di tempat kejadian perkara, nampak mini bus mengalami kerusakan parah bagian depan. Sehingga polisi dibantu warga ramai-ramai mendorong mobil tersebut ke pinggir jalan.(b)

Penulis: Faisal
Editor: Ridho Achmed