Peduli Banjir Kolut, JARI dan BADKO HMI Sultra Salurkan Bantuan Sembako

Pena Daerah1,072 views

PENASULTRA.COM, KOLUT – Jaringan Indonesia (JARI) Sulawesi Tenggara (Sultra) dan Badan Koordinasi (BADKO) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sultra menyalurkan bantuan sembako  kepada warga yang terdampak bencana banjir di Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) pada Minggu, 19 Desember 2020.

Curah hujan yang tinggi beberapa hari terkhir, menyebabkan sejumlah desa dan kecamatan di Kolut dilanda banjir. Akibatnya, ratusan kepala keluarga terpaksa mengungsi kerena rumah mereka terendam banjir dan mengalami kerusakan.

Dengan gerakan kepedulian, BADKO HMI Sultra bersama JARI Sultra menyalurkan bantuan sembako, dan karpet kepada warga yang terdampak banjir.

Penyaluran bantuan tersebut dilakukan di Desa Batu Ganda, Kecamatan Lasusua., Desa Latawaro, Kecamatan Lambai., dan Desa Pitulua, Kecamatan Lasusua.

Ketua BADKO HMI Sultra, Candra Arga menuturkan bahwa penyerahan bantuan ini merupakan wujud empati dan kepedulian BADKO HMI dan JARI Sultra terhadap masyarakat yang terdampak banjir.

“Hari ini kita ke lokasi banjir untuk menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak. Mudah-mudahan ini bisa meringankan beban saudara-saudara kita di sana. Dan semoga para korban diberi kekuatan dan keikhlasan dalam menghadapi cobaan ini”, kata Candra kepada awak media ini.

sementara itu, Ketua JARI Sultra, Fajar Hasan mengatakan bahwa untuk kembali memulai hidup yang baru pasca mengalami tragedi kemanusiaan ini, selain bantuan materi, para korban tentunya sangat membutuhkan dukungan moral, motivasi dan doa yang tulus.

“Semoga dengan aksi peduli ini, dapat menunjukan kepada korban yang terkena musibah bahwa mereka tidak sendiri. Banyak pihak yang peduli dan bisa membantu mereka”, ujar Fajar Hasan.

Ia juga berharap dan menghimbau kepada semua pihak khususnya para dermawan agar bisa menyisipkan sebagian dari penghasilan mereka untuk membantu meringankan beban warga yang tertimpa banjir.

“Kami menghimbau kepada sejumlah pihak agar kiranya dapat menyalurkan bantuannya guna meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa banjir dan sedang mengalami kesulitan”, pungkasnya.(b)

Penulis: Husain