Pemuda Buteng Inginkan Putra Daerah jadi Sekda

Pena Daerah1,199 views

PENASULTRA.COM, BUTENG – Tahapan seleksi Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara sudah masuk tahap seleksi berkas.

Sairun (36), tokoh pemuda Buteng menggulirkan dukungan pada putra daerah sebagai sekda.

“Memang secara aturan tidak ada yang mewajibkan harus putra daerah. Tapi harus dipahami juga salah satu tujuan pemekaran itu agar bisa mengakomodir sumber daya manusia yang ada di daerah itu,” kata Sairun Jum’at 9 Agustus 2019.

Mantan Sekretaris Hima Buteng Baubau ini juga menuturkan, bahwa Buteng sudah memiliki kader kader ASN yang layak dan punya kapasitas serta pengalaman kerja patut diperhitungkan untuk menduduki jabatan itu.

“Intinya ini adalah harapan, bahwa harus putra daerah. Tapi jika memenuhi syarat itu, saya kira tidak ada alasan untuk mengambil dari luar,” ucapnya.

Aktivis HMI Cabang Baubau ini juga menembahkan, salah satu alasan kenapa harus purta daerah. Karena putra daerah lebih mengenal mengetahui kebutuhan daerah.

Untuk diketahui, seleksi calon Sekda di Buteng diikuti delapan calon. Namun saat ini tersisa lima calon Sekda yang lolos pada tahap seleksi administrasi dan akan mengikuti tahap berikutnya.

Mereka adalah: La Ode Muhammad Muharam (Kadis Koperasi Buton Tengah), Samrin (Kadis BKPSD Buton Tengah), Usman B (Kadis Perindustrian Buton Tengah), H Konstatinus Bukide (Kadis Sosial Buton Selatan), dan Muhammad Rizal (Kadis Perikanan Buteng).(b)

Penulis: Amrin Lamena
Editor: Kas