Progres Pembangunan Masjid Al Alam Tinggal Satu Persen Rampung

Pena Kendari733 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Kepala Dinas Cipta Karya, Bina Konstruksi dan Tata Ruang Sulawesi Tenggara (Sultra), Pahri Yamsul menyebut, jelang soft launching Masjid Al Alam Kendari yang rencananya dilaksanakan 27 April 2018, progres pembangunan saat ini sudah mencapai 99 persen.

“Sudah 99 persen pembangunannya,” kata Pahri kepada awak media saat meninjau Masjid Al Alam, Senin 23 April 2018.

Sebenarnya masjid itu, lanjutnya, sudah siap pakai. Bahkan dua minggu lalu sudah digunakan untuk sholat lima waktu. Tinggal sholat Jumat berjamaah yang belum.

“Insyaallah pas launching nanti kita akan lakukan sholat Jumat berjamaah,” tambahnya.

Dikatakannya, masjid yang dibangun dizaman pemerintahan Nur Alam dan Saleh Lasata sejak 2010 tersebut akan menampung hingga 10.000 jamaah. Namun, saat ini masih terkendala pada air bersih dan listriknya.

“Tapi untuk air, kemarin pak Walikota Kendari sudah liat langsung. Tinggal tunggu PDAM sambung. Bak airnya sudah siap. Kalaupun pas launching belum ada, nanti kami yang siapkan,” ungkapnya.

“Untuk listrik, Pj Gubernur Sultra telah mengintruksikan kepada pihak ESDM untuk mempercepat masuknya listrik di masjid. Saat ini sementara pakai genset,” ungkap Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Perserikatan Baseball dan Softball Amatir Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sultra ini.

Terkait keamanan, tambah Pahri, pihaknya akan meminta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk pengamanan. Rencanannya Satpol PP bakal dibuatkan pos kemanan tepat didekat jembatan jalan masuk ke Al Alam.

“Itu diurus oleh yayasan tapi tetap dibawah pembinaan Pemprov Sultra. Jadi kami akan minta Satpol PP untuk pengamanannya. Tapi ini masih rencana. Sebab pos keamanan anggaranmya di 2018. Dan sekarang masih lelang,” tutupnya.(b)

Penulis: Yeni Marinda
Editor: La Basisa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *