Usul Mutasi Pejabat Ditolak KASN, Pj Gubernur Sultra ‘Labrak’ Mendagri

PENASULTRA.COM, KENDARI – Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Teguh Setyabudi tak patah arang.

Setelah pengusulannya terkait rencana rotasi atau mutasi posisi jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP) lingkup Pemprov Sultra ditolak Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) pada 4 Mei 2018 lalu, Teguh Setyabudi kini dikabarkan kembali mengusulkan pengajuan mutasi ke Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo.

Usulan mutasi tersebut diketahui melalui surat Pj Gubernur Sultra bernomor 821.22/24/72 tentang pengusulan untuk melakukan mutasi/rotasi jabatan administrator lingkup Pemprov Sultra.

Informasi yang berhasil dihimpun awak media ini dari seorang sumber terpercaya menyebutkan bahwa surat pengusulan mutasi tersebut dibuat Teguh Setyabudi secara diam-diam pada 16 Mei 2018 lalu. Surat yang ditujukan khusus buat Tjahjo Kumolo itu tak lain untuk mendapat dukungan mengenai rotasi dan mutasi JPTP lingkup Pemprov Sultra.

“Isi suratnya, Pj Gubernur Sultra akan merombak 22 jabatan eselon II dan 17 jabatan eselon III dan IV. Informasi ini benar. Pj akan melakukan rotasi dan mutasi,” kata sumber itu sembari meminta namanya untuk tidak di mediakan, Jumat 25 Mei 2018.

Sikap Pj Gubernur Sultra ini secara tidak langsung telah mengabaikan rekomendasi KASN yang melarang usulan pelaksanaan mutasi dan rotasi JPTP lingkup Pemprov Sultra.

Padahal isi surat KASN tersebut menjelaskan bahwa dalam rangka menjaga netralitas pegawai ASN di Pilkada serentak 2018, maka pelaksanaan pengisian JPT Pratama melalui mutasi antar JPT Pratama dilingkup Pemprov Sultra disarankan untuk dilaksanakan setelah pelaksanaan Pilkada serentak 2018 mendatang.

Surat rekomendasi KASN. FOTO: Istimewa

Akibat ulah ‘main labrak’ aturan yang diduga tengah diperankan oleh Pj Gubernur Sultra Teguh Setyabudi ini membuat suasana kebatinan sejumlah pejabat menjadi resah. Apalagi, moment rotasi pejabat tersebut bakal dilakukan tatkala Sultra tengah menghadapi Pilgub pada Juni 2018 mendatang.

Menyikapi hal ini, Teguh Setyabudi yang dikejar pertanyaan sejumlah awak media justru terlihat acuh.

“Nanti, saya mau ke BPK dulu,” ujar Teguh saat ditanya usai pelantikan Plt Bupati Buton Selatan di Kantor Gubernur Sultra, Jumat 25 Mei 2018.(a)

Penulis: Yeni Marinda
Editor: Mochammad Irwan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *