PENASULTRA.COM, BOMBANA – Festival Tanjung Pising telah berlangsung sejak tanggal 17 Oktober lalu, dan direncanakan berakhir hari ini, Minggu 25 Oktober 2020.
Ribuan masyarakat dari berbagai daerah terlihat memadati lokasi kegiatan yang dihelat di pesisir pantai Desa Mapila Kecamatan Kabaena Utara Kabupaten Bombana.
Berbagai perlombaan turut memeriahkan acara ini, dan yang paling memikat hati masyarakat adalah lomba balap kapal mesin dompeng, sebab pesertanya tidak hanya dari Kabupaten Bombana, ada juga dari kabupaten lain, seperti Kabupaten Muna, Buton Tenga, dan Buton.
“Ada 32 kapal mesin dompeng yang ikut memeriahkan festival ini,” ucap Kepala Desa (Kades) Mapila, Sudirman.
“Festival Tanjung Pising diharapkan bisa menjadi kegiatan tahunan,” tambah Sudirman.
Kata dia, kegiatan ini tetap menerapkan protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid19. Setiap pengunjung diwajibkan memakai masker, ukur suhu, cuci tangan, dan jaga jarak.
“Saya juga mengucapkan terima kasih atas antusias masyarakat yang turut memeriahkan acara ini,” tutup Sudirman.
Penulis: Andri