Oleh: Riskatun Marhamah, Mahasiswa S1 Jurusan Manajemen Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka
Pandemi covid-19 telah mengubah kehidupan manusia terutama di lingkungan bisnis, baik itu telah mengubah cara beroperasi suatu perusahaan, danperusahaan harus menanggung resiko yang dihadapinya selama pandemi covid-19 serta merencanakan kembali cara kerja karyawan dalam sebuah perusahaan.
Dalam menjalankan sebuah kegiatan baik itu organisasi maupun perusahaan pastinya membutuhkan yang namanya sumber daya manusia atau man power yang memiliki kemampuan di bidang yang digelutnya masing-masing. Sumber daya manusia atau man power yang biasa disingkat dengan SDM ialah kemampuan yang dimiliki oleh setiap manusia. Dan ternyata tidak hanya sebatas itu tetapi juga memperhatikan seluruh kegiatan perusahaan yang berkaitan dengan Manajemen Sumber Daya manusia atau human resource agar seluruh kegiatan yang dilakukan dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan visi misi perusahaan tersebut.
Dalam Manajemen Sumber Daya Manusia ada yang namanya HRD (Human Resource Development). HRD merupakan pengembangan Sumber Daya Manusia yang dimana Human Resorce Development sangat memiliki peran penting bagi perkembangan manusia. Oleh karena itu, sebuah perusahaan dan HRD membutuhkan Manpower Planning.
Pada era sekarang ini sumber daya manusia lebih fokus padameningkatkan produktivitas karyawan, akan menggali potensi karyawan serta memperkaya skill karyawan.
Sumber daya manusia harus melakukan manpower Planning di era pandemi covid-19, karena yang dulunya mungkin di bidang teknologi tidak sering digunakan, tetapi sekarang mau tidak mau manpower harus menggunakan teknologi karena menerapkan work from home (WFH) atau bekerja dalam rumah. Yang mengharuskan karyawan atau para pekerja berkonunikasi aktif dengan bantuan teknologi serta intrenet.
Pengertian ManPower Planning
Manpower planning atau perencanaan tenaga kerja merupakan proses mengidentifikasi, merencanakan pemenuhan kebutuhan Sumebr Daya Manusia (Man Power), dan juga memperkirakan jumlah karyawan yang bekerja untuk mencapai tujuan dalam waktu tertentu. Apalagi di masa pandemi sekarang manpower planning sangat dibutuhkan agar semua kegiatan di perusahaan dapat berjalan dengan lancar dan baik.
Perencanaan tenaga kerja (Man Power Planning) juga meliputi seperti bagaimana sebuah perusahaan menempatkan orang yang tepat, tempat yang tepat dan sampai kapan karyawan baru akan diperoleh. Seluruh proses kegiatan ini dilakukan dengan tetap memperhatikan tujuan organisasi, memprediksi masa depan, dan perubahan teknologi.
Perencanaan tenaga kerja sangat penting karena merupakan syarat dalam sebuah perusahaan. Hal tersebut sangat membantu sebuah perusahaan dalam Manajemen Sumber daya manusia untuk mempersiapakan karyawan dengan kemampuan yang sesuai dengan yang dibutuhkan perusahaan.
Seiring perkembangan zaman akan ada yang namanya perubahan baik itu perubahan kebutuhan bisnis, kemajuan sebuah teknologi, keterampilan atau kemampuan karyawan serta pengetahuan karyawan yang condong kurang update selama jangka waktu tertentu. Jika sebuah perusahaan tidak mampu dalam menyiapkan serta mengelola hal-hal tersebut maka akan menjadi sebuah masalah di masa mendatang dan bisa merusak model bisnis perusahaan. Dan olehnya itu, man power planning (perencanaan tenaga kerja) yang tepat akan membantu pertumbuhan bisnis sebuah perusahaan.
Dengan adanya Man Power Planning (perencanaan sumber daya manusia), pihak perusahaan akan mengarahkan karyawannya secara benar sehingga perusahaanya bisa menjadi unggul.
Manfaat Manpower Planning
Salah satu manfaat dari manpower planning yaitu Untuk mendapatkan tenaga kerja yang kompeten untuk bekerja dalam sebuah perusahaan yang dibutuhkan.
Keterampilan yang dibutuhkan dalam membuat man power planning
- Mempunyai wawasan yang luas dalam sebuah perusahaan, Sumber Daya Manusia (Man Power) serta bidang pekerjaan dalam perusahaan.
- Mampu membaca situasi sekarang serta mengambil keputusan untuk di masa mendatang
- mampu mengumpulkan data-data dan mampu menelaah informasi-informasi tentang Man power di perusahaan tersebut yang lengkap sebagai bahan dalam pengambilan keputusan.
- Mampu meramalkan perubahan Man Power di masa yang akan datang sesuai dengan kemajuan teknologi
- mampu menelaah masalah dan membuat cara penyelesaiannya di bidang Man Power
Tujuan dari man power planing
- Jabatan dalam perusahaan tidak boleh ada yang kosong apalagi dalam waktu yang lama , karena akan menghambat semua pekerjaan jabatan yang lainnya.
- Sebuah organisasi dalam menempatkan karyawannya sesuai dengan tempat yang tepat, jabatan yang tepat harus sesuai dengan kompeten yang dimiliki karyawan agar tujuan sebuah perusahaan dapat tercapai dengan mudah.
- Harus melakukan peramalan jumlah tenaga kerja dalam waktu yang tepat
- Selalu memelihara setiap kegiatan SDM perusahaan agar dapat berjalan efektif dan efisien
- Penelitian dan pengembangan kuwalitas organisasi harus dilakukan serta jumlah tenaga kerja yang dibutuhkan harus sesuai agar man power planning dapat berjalan dengan baik.