Tim Kemanusiaan Asal Kolaka Dihadang di Gunung Soeharto Sulteng

Pena Nasional642 views

PENASULTRA.COM, SIGI – Perjalanan tim kemanusiaan asal Kabupaten Kolaka terus bergerak. Kemarin, tim relawan melanjutkan perjalanannya dari Kabupaten Sigi menuju Kecamatan Biromaru, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Namun, ditengah perjalanan itu, tepatnya di Gunung Soeharto, mereka sempat menemui insiden hadangan.

Tim yang membawa tiga truk logistik dan obat-obatan untuk disalurkan pada korban warga Desa Nagatabaru, tiba-tiba dihadang sekelompok orang dan memaksa menurunkan bantuan logistik.

“Tidak bisa, harus stop di sini. Banyak juga korban di sini yang butuh bantuan,” kata salah seorang tokoh masyarakat dengan bahasa Kaili, Rabu 10 Oktober 2018.

Salah seorang anggota Kodim 1412 Kolaka, Serka Andi Rifai yang mengawal truk logistik membenarkan jika rombongan yang ia koordinir sempat mengalami insiden hadangan oleh sekolompok warga.

Namun setelah beberapa menit berdialog, didampingi Ketua KNPI Kabupaten Sigi, Andi Rifai berhasil memberikan pemahaman pada warga.

“Kemungkinan mereka kira bantuan itu pemerintah setempat. Sehingga mereka memaksa agar bantuan dibawa ke Desa Kaili. Tapi setelah lama berdialog untuk berikan pemahaman bahwa bantuan logistik dari masyarakat dan Pemda Kolaka, merekapun langsung memahami dan mempersilahkan kami melanjutkan kembali perjalanan menuju Desa Ngata Baru,” jelas Rifai.(b)

Penulis: Miswan Okyl
Editor: La Basisa