Kesbangpol Butur Gelar Deklarasi Damai Pembentukan Forum Jaga Tahun 2021

PENASULTRA.COM, BUTUR – Kesbangpol Kabupaten Buton Utara (Butur) dan  Lakina Kulisusu bersama jajarannya menggelar acara deklarasi damai bersama stakeholder terkait pencegahan dan penanganan Konflik Sosial pasca pembentukan Forum Jaringan Siaga (Jaga) Kabupaten Buton Utara Tahun 2021 pada Jumat, 25 Juni 2021.

Adapun yang hadir dalam acara itu diantaranya Wakil Bupati Butur, PLH Sekda Kabupaten Butur, Lakina Kulisusu  bersama lembaga adat kerajaan Barata kulisusu, Asisten Administrasi Umum, Ketua TP PKK Kabupaten Butur, Anggota DPRD, Ketua KNPI, Komandan Kodim (Dandim) 1429 Buton Utara, Kabag OPS Polres Buton Utara, Asisten Pemerintahan & Kesra, Kepala Kesbangpol, Camat Kulisusu, Para Lurah/Kepala Desa se- Kecamatan.

Wakil Bupati Butur, Ahali, dalam sambutannya memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya  kepada  semua pihak atas terselenggaraannya kegiatan deklarasi damai ini terutama pihak penggagas dalam hal ini Kesbangpol dan Lakina Kulisusu bersama Jajarannya.

“Selaku pemerintah daerah sangat mengapresiasi deklarasi sebab kebersamaan inilah yang kita bangun dan di inginkan untuk bisa membangun dan menyelesaikan persoalan-persoalan daerah”, tuturnya.

Ahali juga mengungkapkan lembaga adat ini tetap harus dibudayakan dan  dijujung tinggi sebab ini adalah warisan budaya yang sangat kita hormati dan dapat menjadi alat untuk menyelesaikan konflik-konflik ditengah masyarakat.

Acara di lanjutkan dengan Pembacaan Do’a Tolaabala oleh imam-imam Kraton Kulisusu

Penulis: Man

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *