PENASULTRA.COM, KENDARI – Brigade Aku Sahabat Rakyat (ASR) Wonua Bombana mengunjungi komunitas pedagang dan buruh lelang di Tempat Palelangan Ikan Desa Tapuahi, Kecamatan Rumbia Tengah, Senin, 21 Februari 2022.
Kunjungan relawan binaan Andi Sumangerukka ini untuk merajut kebersamaan dalam masa pandemi agar tetap mematuhi anjuran pemerintah dalam menegakkan protokol kesehatan (prokes) dan himbauan untuk mengikuti vaksin.
Ketua ASR Wonua Bombana, Andi Wawan Idris mengatakan bahwa melalui penguatan karakter masyarakat, ASR hadir sebagai mitra diskusi di masa pandemi yang belum bisa diprediksi kapan berakhir, sehingga pedagang dan buruh lelang Desa Tapuahi khususnya bisa bersabar dengan situasi ini dan punya program ekonomi keluarga yang bisa menopang keadaan untuk tetap bertahan dan bangkitkan ekonomi keluarga mereka.
“Pentingnya menjaga silaturahmi agar tetap terjalin dengan semua elemen khususnya ASR dan Komunitas pedagang dan buruh lelang Desa Tapuahi Kecamatan Rumbia Tengah”, kata Andi Wawan Idris.
Politisi Partai Gerindra itu menambahkan bahwa ASR sebagai sahabat rakyat yang punya program kepedulian terhadap rakyat. Hal ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial ASR kepada masyarakat luas.
“Sehingga kami menawarkan sosok Ketua Dewan Pembina ASR, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka sebagai calon Gubernur Sulawesi Tenggara yang harus kita menangkan secara bersama-sama dengan kelompok pedagang dan buruh lelang Desa Tapuahi untuk melanjutkan program-program ASR lainya yang berbasis pada ekonomi kerakyatan, melaui pemberdayaan UMKM sektor riil seperti pertanian dan perikanan”, paparnya.
Dalam kesempatan itu lanjut Andi Wawan, relawan ASR memperkenalkan profil Andi Sumangerukka kepada pedagang dan buruh lelang Desa Tapuahi.
Dimana, Mayor Jenderal TNI (Purn) Andi Sumangerukka, S.E., MM, lahir 11 Maret 1963 adalah seorang purnawirawan TNI-AD yang terakhir kali menjabat sebagai Panglima Kodam XIV/Hasanuddin.
Andi Sumangerukka, merupakan lulusan Akmil tahun 1987 yang berkualifikasi kecabangan Artileri Pertahanan Udara.
Secara berturut-turut, berikut jabatan Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka:
- Danyon Arhanudse 13/Parigha Bhuana Yudha (2003—2007)
- Asintel Kodam I/Bukit Barisan (2007—2012)
- Danrem 143/Halu Oleo (2012—2013)
- Irdam V/Brawijaya (2013—2015)
- Kabinda Sulawesi Tenggara BIN (2015—2019)
- Staf Ahli Bidang Ideologi dan Politik BIN (2019—2020)
- Pangdam XIV/Hasanuddin (2020—2021)
Kini, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka terjun ke dunia politik dengan mencalonkan diri sebagai Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2024-2029.
Di tempat yang sama, masyarakat Desa Tapuahi khususnya pedagang dan buruh lelang menyampaikan dukungan secara moril dan doa untuk kesuksesan ketua dewan pembina ASR menuju kursi Gubernur Sultra pada tahun 2024 mendatang. Mereka juga menyampaikan salam kepada ketua dewan pembina ASR, berharap bisa bertemu lansung dengan Andi Sumangerukka.
“Kami berharap kelak ASR menjadi Gubernur Sultra, dan bisa menyelesaikan masalah terkhusus sektor perikanan dan perekonomian termasuk bantuan permodalan dalam bentuk pengendalian ekonomi di tengah pandemi”, kata salah satu perwakilan warga Desa Tapuahi.
Di akhir kegiatan, relawan ASR membagikan atribut ASR berupa baju, kalender dan masker kesehatan.
Penulis: Andri