KENDARI – Sebagai perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia, Telkomsel berkomitmen akan terus memberikan layanan berkualitas dengan jangkauan paling luas hingga mencakup pelosok negeri.
Kenyamanan pelanggan dalam menikmati berbagai konten digital, kata Vice President Sales and Marketing Area Pamasuka, Herry Setiawan, tentu akan meningkat dengan didukung jaringan berkualitas milik Telkomsel.
Saat ini, lebih dari 32 ribu BTS yang tersebar di seluruh Area Pamasuka. 2900 BTS di antaranya merupakan BTS 4G yang telah hadir menjangkau seluruh ibukota, kabupaten dan kota (IKK).
“Berbagai perbaikan serta peningkatan terus dilakukan mulai dari coverage jaringan, produk dan kualitas pelayanan, demi mewujudkan kebutuhan pelanggan dengan kecepatan koneksi yang cepat,” jelas Herry saat fun walk merah putih Telkomsel di Pelataran Tugu Persatuan Eks MTQ, Kendari, Minggu, 20 Agustus 2017.
Fun walk merah putih Telkomsel yang dibuka Wakil Walikota Kendari, Musadar Mappasomba dan turut dihadiri mantan Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat, Rony Yakob Laute serta ribuan masyarakat Kendari itu merupakan salah satu wujud nyata komitmen Telkomsel tersebut.
Pasalnya, selain dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-72, fun walk merah putih ini digelar sebagai wujud apresiasi Telkomsel kepada Pemerintah Kota Kendari dan masyarakat pada umumnya yang telah memberikan dukungan penuh kepada Telkomsel.
“Diharapkan dengan berjalannya event ini semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati layanan telekomunikasi terbaik melalui jaringan tercepat Telkomsel demi mewujudkan Indonesia yang digital,” ujar Herry.(b)
Penulis: Yeni Marinda
Editor: Mochammad Irwan