BPTD Wilayah XVIII Gelar Rakor Peningkatkan Keselamatan Jalan

PENASULTRA.COM KENDARI – Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XVIII Kementerian Perhubungan RI menggelar rapat koordinasi (Rakor) peningkatan keselamatan jalan lalulintas, di Grand Clarion Hotel Kendari, Selasa 4 Desember 2018.

Kepala BPTD Wilayah XVIII, Supriyo Adi Pracoyo mengatakan koordinasi ini merupakan langkah penyatuan persepsi dalam rangka meningkatkan keselamatan jalan khususnya di Sultra. Pihaknya kata dia memiliki tupoksi antara lain pengadaan pemasangan alat fasilitas keselamatan jalan, berupa rambu-rambu lalulintas.

Menurut Supriyo Adi Pracoyo, jalan nasional yang berada di Sultra itu sekitar 1.457 kilometer. Karena keterbatasan anggaran maka rambu rambu keselamatan lalulintas belum sepenuhnya dilengkapi.

“Tentu kita tidak bisa hanya mengandalkan dari pemerintah pusat. Kami meminta pemerintah daerah provinsi dan kabupaten kota, untuk sama-sama saling melengkapi dalam hal ini sesuai kewenangan masing-masing berdasarkan prorioritas,” ucapnya.

Ia juga menegaskan pentingnya sinergitas untuk peningkatan keselamatan jalan di seluruh wilayah Sultra.

“Masyarakat juga harus ikut berpartisipasi menjaga fasilitas keselamatan dan rambu rambu lalulintas karena ini adalah untuk kepentingan pengguna jalan dan kepentingan keselamatan lalulintas,” terangnya

Kegiatan rakor ini dihadiri sejumlah instansi terkait yakni Dirlantas Polda Sultra bersama seluruh kasat lantas, serta dinas perhubungan provinsi kabupaten dan kota di Sultra.(b)

Penulis: Edi Sartono
Editor: Kasmilahi