Nelayan Kendari Harus Lebih Produktif dalam Pengelolaan Ikan

PENASULTRA.COM, KENDARI – Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (KP) Kota Kendari Agus Salim Safrullah, mengatakan produktifitas nelayan di Kendari perlu mendapatkan perhatian lebih dari sejumlah steakholder.

Kata Agus Salim, peningkatan keterampilan masyarakat KP terfokus pada produktivitas nelayan.

“Per tahun konsumsi ikan rata-rata untuk Kota Kendari sendiri 54 kg perkapita secara nasional. Urutan itu berada pada urutan ke tiga,” kata Agus Salim, Sabtu 9 Februari 2019.

Olehnya itu, tambah dia, bimbingan untuk pelaku utama (nelayan) dan pelaku usaha khususnya di bidang perikanan agar dapat mengelola hasil ikan itu sendiri menjadi lebih beragam.

“Saya berharap para nelayan atau pelaku usaha yang mengelola ikan dapat mengelola hasil perikanan dengan hal-hal menarik, seperti bakso ikan, nugget ikan dan sosis ikan,” jelasnya.(b)

Penulis: Clara Sinthia
Editor: Bas