Peserta Sail Indonesia Ikuti Upacara HUT RI di Wakatobi

PENASULTRA.COM, WAKATOBI – Sejumlah peserta Wonderfull Sail Indonesia dari manca negara mengikuti upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI di lapangan Merdeka, Wangiwangi, Kabupaten Wakatobi, 17 Agustus 2019.

Salah satu peserta Sail, Michael berkebangsaan Kanada dan rekannya, merasa gembira bisa menyaksikan HUT RI di Wakatobi. Turis ini pun mengabadikan upacara dengan memotret jalannya upacara. Kemudian memotret paduan suara anak-anak yang menggunakan busana adat Wakatobi dan pakaian seragam merah putih.

“Kami bangga menyaksikan ini. Apalagi kami diikutkan dalam upacara bawah laut hari ini”, ujarnya dalam bahasa Indonesia.

Dalam upacara tersebut, kurang lebih 70 peserta pasukan pengibar bendera sukses mengibarkan bendera merah putih.

Perayaan HUT RI ke 74, Bupati Wakatobi, Arhawi berharap momentum ini bisa jadikan ajang evaluasi memperbaiki kualitas SDM dalam memajukan negara RI ke depan.

“Sehingga penyelenggaraan Pemerintah pusat dan Daerah bisa berjalan sama-sama dalam menyongsong Indonesia emas di tahun 2045,” harapnya.

Untuk diketahui, peserta Sail yang mengikuti upacara HUT RI di Wakatobi merupakan peserta Wonderful Sail Indonesia yang menggunakan kapal Yacht kurang lebih 60 kapal. Para turis ini bertolak dari Selandia baru, kemudian melewati wilayah perairan kawasan Indonesia timur lalu singgah di Wakatobi.

Dijadwalkan, mereka akan melanjutkan pelayaran ke sejumlah wilayah kepulauan Indonesia.(b)

Penulis: Deni La Ode Bono
Editor: Kas