PENASULTRA.COM, MUNA – Bupati Muna LM Rusman Emba Berjanji akan memenuhi kebutuhan air bersih Desa Maabholu Kecamatan Lohia Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara.
Pemda Muna kata Rusman, sudah membangun sejumlah sarana air bersih di sejumlah wilayah di Muna, dan pihaknya akan mengupayakan pemenuhan kebutuhan air bersih di Desa Maabholu, Liangkobori dan sejumlah desa lain di Kecamatan Kontunaga
“Untuk wikayah Watuputih saat ini mereka sudah memanfaatkan air bersih. Kedepan saya harap desa ini juga bisa menikmati sarana air bersih. Dan ini kita upayakan,”ungkap Rusman Emba saat membawakan sambutan peresmian masjid Al Akbar Desa Maabholu Kecamatan Lohia Kabupaten Muna, Minggu 6 Mei 2018.
Menurutnya, Pemda akan konsisten mendorong peningakatan Kualitas pembangunan infrastruktur di Kabupaten Muna.
Dalam mendorong pemerataan pembangunan diseluruh kecamatan Kabupaten Muna, Rusman Emba mengaku akan mengutamakan azas keadilan dan pemerataan.
Mantan Ketua DPRD Sultra ini mengaku, tahun ini Pemda Muna, akan membangun fasilitas pasar desa Liangkobori dengan anggaran sekitar Rp 6 miliar. Selain itu, peningkatan kualitas jalan Liangkobori akan dialokasikan sebasar Rp1,6 miliar. Ia berharap tahun depan, pengaspalan jalan poros Waara-Mabolu dapat terus ditingkatkan.
“Sebenarnya tahun ini bisa diaspal. Tapi masih banyak kebutuhan pembangunan untuk wilayah kecamatan lain. Sebab kita harus utamakan juga azas keadilan. Karena tahun lalu kita sudah tingkatkan pelebaran jalan poros lohia,”ucap Rusman.
Bupati Muna ini juga mengungkapkan bahwa saat ini Pemda Muna sedang menyiapkan festival Liangkobori. Ia berharap festival ini dapat menarik pengunjung hingga bisa mempengaruhi peningkatan pendapatan masyarakat sekitar.
Sebelumnya, Plt Kepala Desa Maabholu Laode Mora mengatakan pentingnya pemenuhan sarana air bersih bagi masyarakat desa Maabholu.
“Masyarakat desa ini sudah lama mengharapkan fasilitas air bersih. Dan saya harap Pemda Muna bisa membantu merealisasikan pemenuhan air bersih masyarakat,”tukasnya.(b)
Penulis: Sudirman Behima
Editor: La Ode Kasmilahi