Sejumlah Proyek Dana PEN di PUPR Muna Belum Tuntas, DPRD Panggil Kadisnya

Pena Daerah233 views

PENASULTRA.COM, MUNA – Komisi III DPRD Kabupaten Muna akan segera menjadwalkan pemanggilan Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Muna dan Direktur Rumah Sakit dr LM Baharuddin untuk menyampaikan progres paket pekerjaan yang telah dikerjakan dari dana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tahun anggaran 2022.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Komisi III DPRD Muna, Awal Jaya Balombo (AJB) pada saat diwawancai sejumlah awak media, setelah berakhirnya Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan beberapa OPD diruangan Banggar DPRD Muna, Selasa, 17 Januari 2023.

“Insya Allah minggu depan kita akan memanggil Kepala Dinas PUPR Muna dan Dirut RS dr LM Baharuddin untuk komunikasi”, ujar AJB.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Muna itu mengatakan bahwa Komisi III DPRD Muna sudah menjadwalkan RDP dengan Kepala Dinas PUPR Kabupaten Muna hari ini, namun yang hadir hanya kepala seksi, sehingga rapat dengan pihak PUPR Muna ditunda.

“Dana PEN menjadi perhatian kami, terkhusus Dinas PUPR, karena masih banyak pekerjaan pengaspalan yang belum selesai dikerjakan sampai 31 Desember 2022, sehingga kami membutuhkan penjelasan lansung dari Kadis PUPR Muna dan Kabid PUPR Muna sebagai penanggungjawab penuh kepada Komisi III DPRD Muna”, tegasnya.

Sebelumnya, Komisi III menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Muna yang mempunyai kegiatan proyek dana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) dari PT Sarana Multi Infrastruktr (PT SMI) tahun 2022.

Namun OPD yang hadir pada saat RDP hanya Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Muna Ashar Dulu, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Muna Fajaruddin Wunanto dan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Muna, Rahmat Raeba beserta jajarannya.

Penulis: Nursan