PENASULTRA.COM, KENDARI – Calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dapil Sulawesi Tenggara (Sultra), Supyan Hadi menunjukkan keseriusannya maju bertarung di Pilcaleg 2019 mendatang. Pagi tadi ia terlihat mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sultra menyerahkan mandat LO-nya.
Selain menyerahkan mandat LO, Supyan juga menyerahkan mandat operator kepada KPU Sultra.
“Tadi pagi saya ke KPU Sultra untuk mempersiapkan kelengkapan administrasi pendaftaran calon anggota DPD RI. Mengingat pendaftaran dimulai 22 sampai 26 April 2018,” ungkap Supyan pada awak PENASULTRA.COM, Selasa 27 Maret 2018.
Sebagai tahapan awal, ia meminta panduan penggunaan Sistem Informasi Perseorangan Peserta Pemilu (SIPPP) kepada KPU.
“Balon DPD RI harus menyiapkan berkas kelengkapan KTP dan tanda tangan dukungan minimal 2000 yang harus dimasukkan datanya di SIPP,” bebernya.
Mengenai syarat dukungan minimal 2000 KTP itu, Supyan optimis mampu memenuhinya lebih dari jumlah yang diisyaratkan undang-undang.
“Saya yakin bisa mendapatkan minimal syarat dukungan diatas itu bahkan lebih. Kita tunggu saja kejutannya,” pungkas Supyan Hadi.(b)
Penulis: La Basisa
Editor: Mochammad Irwan