PENASULTRA.COM KENDARI – Seorang warga ditemukan tesungkur tanpa nyawa di area Wisata Taman Mangrove Kelurahan Lahundape Kecamatan Kendari Barat, Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara, 7 Agustus 2018.
Korban tewas yang diketahui bernama Ahmad Fauzi (42) warga jalan Bunga Dahlia nomor 31 Kelurahan Lahundape.
Kapolsek Kemaraya, Iptu Fajar Mauludi, mengungkapkan bahwa korban diketahui meninggalkan rumahnya menuju tepian laut dekat taman wisata mangrove. Pria malang ini berencana memasang pukat ikan.
“Namun hingga pagi hari, keluarga korban pun khawatir karena korban belum pulang-pulang, kemudian menyampaikan hal tersebut kepada tetangga korban, sehingga dilakukanlah pencarian,” ungkap Fajar Mauludi.
Sejumlah warga pun langsung mengecek sekitar mangrove, tapi hanya menemukan sepeda motor korban.
Pencarian korban dilanjutkan keesokan harinya dan warga menemukan kunci motor, rokok serta sendal korban di sekitar taman Mangrove. Selanjutnya, ditemukanlah pukat yang telah dipasang oleh korban
“Setelah dilakukan penyisiran di sekitar pukat, korban ditemukan dalam keadaan tengkurap dan sudah meninggal dunia,” ungkapnya.
Pihaknya lanjut Fajar, akan melakukan tindakan otopsi guna menelusuri penyebab kematiannya. Namun, pihak keluarga korban menolak untuk di lakukan otopsi.
“Kuat dugaan korban meninggal karena mengalami kram pada kaki saat memasang pukat,” tukas Kapolsek.(a)
Penulis: Edi S
Editor: Kas