PENASULTRA.COM, BUTENG – Komunitas dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) di kabupaten Buton Tengah Sulawesi Tenggara mengikuti World Cleandup Day (WCD), aksi bersih-bersih serentak yang dipusatkan di Lombe, Kecamatan Gu, Sabtu, 21 September 2019.
Leader WCD wilayah Buteng, Yulisnawati Abbas mengungkapkan, WCD merupakan kegiatan aksi bersih-bersih yang digelar serentak diikuti 157 Negara di dunia, 34 provinsi di Indonesia dan 14 kabupaten/kota di Sulawesi Tenggara.
“WCD ini sudah dua tahun terlaksana dan untuk Buteng baru kali pertama yang diikuti 28 Komunitas dan OKP di Buton Tengah dengan melibatkan relawan berjumlah 1044 orang,” ungkapnya.
Selain aksi bersih-bersih dalam kegiatan WCD ini, kata Yulis, juga dilakukan eduksi dan pemilahan jenis-jenis sampah.
“Agar masyarakat dapat mengurangi penggunaan bahan dari plastik yang tidak bisa didaur ulang,” jelasnya.
Di tempat yang sama, Bupati Buton Tengah yang diwakili kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Buton Tengah, La Ota ikut mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Mewakili Pemda, kami berharap kegitan yang diinisiatif oleh para komunitas itu dapat membawa kesadaran masyarakat Buteng agar tetap menjaga kebersihan lingkungan dari sampah,” harapnya
Sebagai dukungan, Pemda Buteng juga mengeluarkan surat himbauan kepada organisasi perangkat daerah (OPD) dan instansi lingkup Pemda Buteng untuk ikut serta dalam giat WCD tersebut.(b)
Penulis: Amrin Lamena
Editor: Kas