PENASULTRA.COM, KENDARI – Jelang hari raya Idul Adha, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kendari akan mentaktisi penyedian daging agar bisa mencukupi kebutuhan masyarakat.
Ketua DPRD Kota Kendari, Samsudin Rahim mengatakan, agar kebutuhan daging tidak kekurangan, ia akan meminta Dinas Pertanian agar segera melakukan pengawasan.
“Selain pihak DPRD yang melakukan pengawasan, pihaknya juga akan meminta Dinas Pertanian bersama Sat Pol PP untuk melakukan pengawasan,” ujarnya saat di temuai ruang kerjanya, Senin, 13 Agustus 2018.
Selain itu, ia menghimbau kepada pihak-pihak terkait agar tidak melakukan pelanggaran terhadap penyediaan hewan yang produktif.
“Kalau ada pelanggaran, kami akan segera beri dia sanksi,” pungkas politisi PAN ini.(b)
Penulis: La Ode Arfa
Editor: La Basisa