Kemenristekdikti Umumkan 106 CPNS USN Kolaka Lulus, 77 Gugur

PENASULTRA.COM, KOLAKA – Badan Kepegawaian Nasional (BKN) melalui Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) telah mengumumkan hasil tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018.

Dari hasil pengumuman tersebut, terdapat 106 peserta yang dinyatakan lulus CPNS di kampus Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka, setelah melalui beberapa tahapan tes seleksi.

Mulai dari seleksi berkas, Tes Kompetensi Dasar (TKD) hingga seleksi akhir berupa tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Rektor USN Kolaka, Dr Azhari mengatakan, dari 106 peserta CPNS yang lulus, 104 diantaranya untuk tenaga dosen, dua lainnya untuk tenaga kependidikan.

“Dari 183 yang ikut SKB sebanyak 106 dinyatakan lulus menjadi CPNS USN tahun 2018, sementara 77 peserta lainnya tidak lulus,” kata Dr. Azhari usai menggelar konferensi pers pengumunan kelulusan CPNS di ruang rapat Rektorat USN, Senin 14 Januari 2019.

Pria yang pernah menyandang predikat Rektor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) termuda versi Muri ini menghimbau, para CPNS yang lulus segera melakukan pemberkasan sesuai arahan panitia seleksi yakni pemberkasan dilakukan paling lambat 20 Januari 2019.

“Karena jika hingga batas waktu yang ditentukan berkas belum diterima panitia, maka peserta CPNS dinyatakan gugur,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut pula, Azhari mengucapkan selamat kepada para CPNS baru di Kampus Merah Maron tersebut.

“Selamat datang kepada CPNS yang telah lulus di USN. Saya berharap, mari kita bekerja di USN sesuai dengan niat awal pada saat mendaftar, pada saat berjanji waktu seleksi bahwa anda masuk di sini (USN) dengan cara yang sangat baik, tidak ada sogok menyogok. Berikanlah pengabdian yang terbaik untuk dunia dan akhirat di USN ini,” tutupnya.(b)

Penulis: Miswan Okyl
Editor: Yeni Marinda