Ketua KNPI Harap Bupati Muna Tingkatkan Pemberdayaan Pemuda

Pena Daerah652 views

PENASULTRA.COM, MUNA – Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Muna, Adi Murad menghadiri upacara peringatan hari sumpah pemuda di halaman Kantor Bupati Muna Kamis, 28 Oktober 2021.

Di momentum sumpah pemuda ia berharap agar pemuda Kabupaten Muna menjadi basis kreatif kewirausahaan pemuda untuk memajukan ekonomi masyarakat.

Ia juga mendukung pidato Kapolres Muna melalui amanat sumpah pemuda dengan tujuan pemuda bersatu, bangkit dan memajukan Indonesia.

Selain itu, pihkanya menaruh harapan besar kepada Bupati Muna, LM Rusman Emba yang juga mantan ketua KNPI Muna agar lebih meningkatkan perhatian kepada pemuda Kabupaten Muna khususnya di sektor pemberdayaan kewirausahaan.

“Kami menaruh harapan yang sebesar-besarnya Kepada Bupati Muna LM Rusman Embaa agar lebih meningkatkan perhatian kepada Pemuda Kabupaten Muna disektor pemberdayaan kewirausahaan”, kata Adi Murad.

Upacara sumpah pemuda ini juga dihadiri seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Kabupaten Muna serta tim medis siaga hari besar sumpah pemuda.

Penulis: La Ode Zalino

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *