Lagi, Umar Arsal Serahkan Bantuan Traktor untuk Kelompok Tani di Bombana

PENASULTRA.COM, BOMBANA – Anggota DPR RI asal Sultra, Umar Arsal bersama Ketua Rumah Aspirasi Umar Arsal, Sopyan Hadi kembali menyerahkan bantuan tiga unit traktor roda empat untuk kelompok tani di Kecamatan Lantari, Kabupaten Bombana.

Bantuan itu, kata Umar, diberikan kepada tiga kelompok tani yakni, Sumber Makmur di Desa Lantari, Mekololaro di Desa Watu-watu dan Merta Sari di Desa Anugra.

“Saya pastikan tahun 2019 bantuan alat pertanian akan bertambah lagi. Dan saya akan berjuang lebih banyak lagi,” kata Umar saat dikonfirmasi, Senin, 24 September 2018.

Bukan hanya itu, politisi Partai Demokrat itu juga mengungkapkan bahwa tahun depan dirinya akan menurunkan bantuan vertikal drayer atau alat pengering padi serta alat panen padi, yang disebut combain.

Demi kesejahteran ekonomi masyarakat khususnya kelompok tani, menurut dia, fasilitas alat pertanian ini sangat penting.

“Apalagi area lahan pertanian begitu luas. Tentunya pasti membutuhkan peralatan yang lebih canggih,” kata Umar yang langsung diamini Sopyan Hadi.(b)

Penulis: La Ode Arfa
Editor: Ridho Achmed