Pangdam XIV Hasanuddin Tinjau Lokasi Pembangunan Smelter PT NIS yang Akan Dikunjungi Wapres Ma’ruf Amin

Pena Daerah272 views

PENASULTRA.COM, KONUT – Jelang kedatangan Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia (RI) Prof Dr. (HC) KH Ma’ruf Amin di Konawe Utara, Pangdam XIV Hasanuddin Mayor Jendral Andi Muhammad telah melakukan peninjauan lokasi acara peletakan batu pertama Pembangunan Industri Smelter di Desa Ranombupulu Kecamatan Motui Kabupaten Konawe Utara (Konut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Selasa, 17 Mei 2022.

Dalam peninjauan lokasi tersebut, Pangdam Hasanuddin dididampingi oleh Danrem 143 Halu Oleo, Kodim 1417 Kendari dan disambut oleh Bupati Konut melalui Sekda Konut, Kapolres Konut, Kapos BIN Daerah Konut, Pabung Konut, Kadis PMTSP Konut, Camat Motui , Kades dan Tim Percepatan Pembangunan Industri Smelter serta Direktur PT Nusantara Industri Sejati (NIS).

Sebelum meninjau titik acara utama yang akan digelar pada 19 Mei 2022 mendatang, Pangdam Hasanuddin Mayjend Andi Muhammad terlebih dulu meninjau lokasi rencana helipet Wapres RI dan rombongan di lapangan hijauh Desa Wawoluri, Kecamatan Motui.

Saat dikonfirmasi pria dengan bintang dua dipundak ini mengatakan bahwa tujuan peninjauan lokasi ini adalah untuk memastikan situasi tempat peletakan batu pertama pembangunan industri smelter milik PT NIS oleh bapak Wakil Presiden RI.

“Saya sebagai Pangdam yang bertanggungjawab pengamanan kunjungan RI 2, Hari ini turun melihat objek-objek yang akan dilalui oleh bapak Wapres RI. Saya mau meyakinkan, Apakah safety, aman, layak atau tidak. Kemudian nanti setelah Rakorpam dengan seluruh stakeholder, seperti Danrem 143 Halu Oleo sebagai Dansatgas Pamwilnya sudah melaporkan kepada saya , Insya Allah kalau memang sudah layak, baru saya akan keluarkan surat perintah operasi pengamanan Wapres RI ,” kata Andi Muhammad.

Ia juga berharap agar semua pihak dapat meningkatkan koordinasi dan kerjasama yang baik.

“Saya harapkan semua aman, tertib apalagi masyarakat disini sangat welcome dan gembira rencana kedatangan RI 2 dan PT NIS juga adalah salah satu swasta yang nasionalis,” tutupnya.

Ditempat yang sama, Bupati Konut melalui Sekda Konut, H.Kasim Pagala menambahkan bahwa kita semua harus membangun ekonomi Konawe Utara.

“Kita semua harus bersatu membangun ekonomi Masyarakat dan Daerah Konawe Utara yang lebih sejahtera dan berdaya saing,” pungkasnya.

Penulis: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *