PT. Antam Berbagi Paket Sembako Gratis ke Warga Pomalaa

Pena Daerah960 views

PENASULTRA.COM, KOLAKA – PT. Aneka Tambang (Antam) Tbk UBPN Sultra membagikan sedikitnya 1250 paket sembako gratis ke warga kurang mampu yang ada di sejumlah desa kelurahan se-Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Selasa 5 Juni 2018 pagi.

Penyerahan paket sembako berisi sirup, gula, terigu, minyak kelapa, susu, beras seharga Rp170 ribu itu dipusatkan di kantor camat Pomalaa.

General Manager PT Antam Tbk UBPN Sultra Hartono mengungkapkan, kegiatan yang digelar jelang lebaran Idul Fitri ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

Untuk kegiatan kali ini, kata dia, diberi nama ‘Antam Berbagi’ dengan maksud sebagai wujud kekeluargaan Antam dengan warga sekitar tambang.

“Apa yang kami berikan mungkin nilainya belum sesuai dengan harapan atau keinginan warga. Namun ini adalah bagian dari perhatian kami kepada warga disekitar perusahaan,” ungkap Hartono dalam sambutannya dihadapan ribuan warga Pomalaa.

Menurut dia, sejak berdiri pada tahun 70-an hingga saat ini, PT. Antam di Kolaka terus berkomitmen untuk membangun daerah.

“Mohon kami didoakan agar Antam mendapatkan keuntungan lancar dan tak ada halangan. Dengan begitu, tentunya kami akan lebih banyak berbuat untuk masyarakat,” katanya.

Di kesempatan ini, Camat Pomalaa, Sairman ikut mengajak warga yang hadir mendoakan dan mendukung PT. Antam sehingga perusahaan plat merah itu terus berkontribusi untuk daerah.

“Tahun ini ada peningkatan. Kalau tahun lalu sembako murah, tahun ini sembako gratis,” kata pak camat yang langsung disambut riuh warga.

Foto bersama usai pembagian paket sembako. FOTO: Istimewa

Sairman tak menampik jika PT. Antam selama ini telah banyak membantu daerah. Di tahun ini saja, kata dia, program CSR Antam bakal dikucurkan untuk pembangunan infrastruktur seluruh desa. Besarannya untuk masing-masing desa bernilai Rp200 juta.

“Mewakili pemerintah saya mengucapkan terima kasih. Dengan adanya bantuan Antam ini kiranya dapat memicu perusahaan-perusahaan lain untuk turun berbagi berkah di bulan Ramadan ini,” tuturnya.(b)

Penulis: Ridho Achmed

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *