PENASULTRA.COM, KENDARI – Memasuki puncak perayaan HUT Kota Kendari ke-188 yang jatuh pada Kamis 9 Mei 2019 mendatang, Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari akan menggelar buka puasa di Masjid Al-Alam Kendari.
Acara tersebut rangkaian dari rapat paripurna DPRD yang dimulai pada pukul 10.00 Wita dan 15.00 Wita.
“Setelah rapat barulah persiapan buka bersama yang dilaksanakan setelah upacara puncak, disana ada zikir bersama, hikmah zikir, buka puasa bersama, dan dilajutkan sholat tarwih bersama yang dihadiri seluruh ASN lingkup Pemkot Kendari,” kata Astibar Karu Kepala bagian (Kabag) Humas Kota Kendari, Senin 6 Mei 2019.
Menurut Astibar, acara buka puasa bersama di puncak HUT Kendari ini sebagai upaya memupuk semangat kerja aparatus sipil negara (ASN) Kota Kendari di bulan suci Ramadhan.
“Semoga di usia kota Kendari yang ke-188 yang bertepatan dengan bulan suci Ramadhan ini, Pemkot akan lebih meningkatkan inovasi dan kreativitas dalam pelayanan masyarakat sehingga pelayanan berbasis digital ini dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Kendari,” pungkas Astibar.(b)
Penulis: Clara Sinthia
Editor: Yeni Marinda