PENASULTRA.COM, MUNA BARAT – Bupati Muna Barat (Mubar) LM. Rajiun Tumada, mengajak masyarakat untuk menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai ajang penyucian diri agar saling memaafkan sehingga terjaga rasa persaudaraan, hidup rukun dan damai.
Rajiun berharap, hasil Pemilu tahun ini semoga melahirkan pemimpin yang amanah mengutamakan kepentingan masyarakat, khususnya masyarakat Mubar.
“Mari buka lembaran baru dan membersihkan hati kita dengan saling memaafkan. Mungkin pada Pemilu lalu kita berbeda pilihan, ada yang pro dan kontra kelompok dan bahkan terjadi pertengkaran maupun permusuhan antara individu, keluarga dan kelompok,” kata mantan Ketua DPD PAN Mubar ini dalam acara buka puasa bersama di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Mubar di Desa Suka Damai, Kecamatan Tiworo Tengah, Senin 13 Mei 2019.
Mantan Kasatpol PP Sultra ini menambahkan selama tiga tahun masa kepemimpinannya, sudah banyak peningkatan dan perubahan terhadap pembangunan di Mubar. Walaupun belum bisa memuaskan seluruh masyarakatnya.
“Saya berharap dengan pembangunan yang ada sekarang, bisa di syukuri. Masih banyak waktu untuk menuntaskan hal-hal pokok berkaitan dengan visi misi, baik itu fisik maupun non fisik,” pungkas Panglima BSB Sultra ini.(b)
Penulis: Zulfikar
Editor: Bas