Rasak – Andi Sulolipu Dinilai Sebagai Figur Calon Walikota yang Punya Kans Menang Besar

Pena Politik553 views

PENASULTRA.COM, KENDARI – Jika dilihat dari beberapa poling yang dibuat oleh media online. Setidaknya, nama Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari Andi Sulolipu dan Abdul Rasak, rupanya punya kans besar untuk memenangi perhelatan pesta demokrasi di Pilwali Kota Kendari.

Bahkan berdasarkan rilis lembaga survey The Halu Oleo Institut (THI) menempatkan Rasak sebagai Calon Wali Kota Kendari dengan perolehan elektabilitas tertinggi. Begitupun, dari hasil THI ditemukan bahwa jika Rasak-Andi Sulolipu masih bertengger ke posisi teratas.

Memang, kata Direktur THI Naslim Sarlito Alimin, jika melihat psikologi pemilih. Pemilih Abdul Rasak dan Andi Sulolipu sangat solid dan tidak bisa berpindah. Sementara untuk Wali Kota Kendari Sulkarnain, perlu ada survey lanjutan pasca tidak menjabat lagi sebagai orang nomor sati di Kota Kendari.

“Rasak-Andi Sulolipu punya pemilih loyal. Kalau berkaca dari Pilwali yang lalu, Rasak memperoleh suara 36%. Sementara temuan THI 32% tingkat keterpilihan Rasak. Artinya hanya sekitar 4% yang tidak memilih Rasak,”paparnya.

Melihat fenomena tersebut, tidak heran kalau Naslim Sarlito menyampaikan bahwa salah satu indikator masyarakat perkotaan masuk pada kategori pemilih cerdas. Apalagi, Kota Kendari termasuk dalam wilayah ibukota provinsi yang notabene tempat pusat pendidikan Sultra.

Disatu sisi, kata dia, jika melihat track record. Baik Rasak maupun Andi Sulolipu, selama pandemi Covid-19, terlihat banyak menurunkan bantuan bahkan keberadaan mereka di DPRD Kota Kendari banyak program dan advokasi yang dilakukan di tengah masyarakat Kota Kendari.

Temuan lain yang dianggap unik oleh Naslim yakni, sejatinya dalam setiap perhelatan politik. Keberadaan incumbent selalu posisi lawan politiknya mengejar ketertinggalan. Namun, beda halnya di Kota Kendari. Posisi incumbent justru terpaut dari Rasak. Termasuk saat dipasangkan, Abdul-Rasak Andi Sulolipu masih memimpin dengan angka 31,4%, dibawah Sulkarnain-Siska Karina Imran.

Menanggapi hasil poling dan survey, Andi Sulolipu menyampaikan, hasil survey tersebut akan menjadi penyemangat bagi dia dan Rasak. Setidaknya, kata dia, dengan hasil tersebut bukan berarti harus berpuas diri.

Baik dia maupun Rasak, akan terus bekerja secara maksimal untuk memberikan pelayanan terbaik  bagi masyarakat Kota Kendari.

“Tentu ini adalah penyemangat bagi kami untuk terus berbuat untuk masyarakat Kota Kendari,”imbuhnya.

Editor: Andri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *