PENASULTRA.COM, KENDARI – Sekolah Tingggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Mandala Waluya (MW) Kendari siap meningkatkan akreditasnya dari C menjadi B. Langkah ini tinggal menunggu visitasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang rencananya dilakukan dalam waktu dekat ini.
Ketua Stikes MW Kendari, Hj Tasnim menyebutkan, beberapa prestasi yang menjadi penunjang dalam meningkatkan akreditasi saat ini diantaranya pelayanan kepada mahasiswa yang baik, tenaga pengajar sudah berkompeten, serta penelitian dosen dan pengabdian kepada masyarakat semakin yang meningkat.
“Beberapa jurusan yang ada, itu sudah 60 persen memiliki predikat B dari BAN PT,” ungkap Tasnim saat dijumpai di ruang kerjanya usai Dies Natalis Stikes MW Kendari ke-13, Sabtu 26 Januari 2019 lalu.
Ia membeberkan, saat ini sembilan tenaga pengajar Stikes MW sementara melanjutkan studi S3, dan akan menyusul lagi tujuh dosen berikutnya dalam waktu yang tak lama lagi.
Sementara itu, rasio tenaga pengajar dengan jumlah mahasiswa di Stieks MW berada pada kategori baik, yaitu satu berbanding 20.
“Alhamdulillah kita untuk tenaga pengajar sudah banyak yang tersertifikasi dosen dan pendidik. Dan beberapa penelitian sudah banyak dipublikasikan, baik jurnal nasional maupun internasional,” beber Tasnim.
Dalam upaya meningkatkan akreditasi, kata dia, pihaknya tidak berhenti untuk melakukan perbaikan-perbaikan pada sumber daya, sarana dan prasara, serta sistem pembelajaran. Selain itu, mahasiswa juga diberi pelatihan dan studi banding, baik di dalam negeri maupun luar negeri.
“Kami berharap kedepan Stikes MW Kendari semakin jaya, unggul dan berkualitas,” harapnya.
Untuk diketahui, saat ini Stikes MW Kendari sudah menempati urutan ke 264 terbaik dari 3.244 PT di Indonesia. Sementara untuk di wilayah Sultra, Stikes MW Kendari menempati urutan pertama Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan.(b)
Penulis: La Ode Muh. Faisal
Editor: Ridho Achmed