PENASULTRA.COM KENDARI – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 74931.09 THR yang terletak di jalan Budi Utomo, Kelurahan, Mataiwoi Kecamatan Kadia, Kota Kendari Sulawesi Tenggara (sultra) nyaris terbakar, pada 25 Juli 2018 malam.
Saksi mata Gunawan (47) mengatakan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 18.20 Wita. Diduga kobaran asap berawal dari salah satu mobil yang hendak melakukan atau setelah pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM).
Saksi lain, Gede Sulastra (19) yang juga karyawan SPBU mengungkapkan, kobaran asap diduga berasal dari percikan aki salah satu mobil sedang melakukan pengisian BBM.
“Beruntung, dengan sigap kami langsung melakukan tindakan cepat. Sebanyak 3 buah tabung Alat Pemadam Api Ringan (APAR) kami gunakan untuk mengatasi kobaran asap. Kemudian mobil yang nyaris terbakar langsung dipindahkan keluar dari SPBU,” ucapnya ketika ditemui di SPBU, Selasa 25 Juli 2018.
Kata Gede, insiden itu berlangsung kurang lebih 10 menit. Bahkan sempat menimbulkan kepanikan masyarakat di dalam ataupun di luar areal SPBU. Bersyukur tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut ataupun kerusakan di SPBU.
Sahdin selaku penanggung jawab SPBU THR menjelaskan, setelah memastikan kondisi telah steril kurang lebih 1 (satu) jam, pelayanan kembali dibuka normal seperti biasa.
“Saya menghimbau kepada masyarakat atau yang hendak mengisi BBM, meminta kesadaran untuk mematikan kendaraan sementara pengisian BBM. Jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan atau tidak diduga,” harapnya.(b)
Penulis: Edi S
Editor: La Basisa