Tabrakan Dengan Mobil di Pondidaha, Pengendara Motor Alami Patah Tulang Paha

Pena Hukum1,323 views

PENASULTRA.COM, KONAWE – Insiden Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) antara mobil dengan motor terjadi di jalan poros Kendari-Unaaha tepatnya di Kelurahan Pondidaha Kecamatan, Pondidaha Kabupaten Konawe, Minggu, 28 Juni 2020.

Diketahui pengendara motor Yamaha MX dengan Nomor Polisi (Nopol) DT 6489 NA bernama Apif Barokah (15) dan temannya Rahayu Ratnawati (25) dan pengendara mobil Avanza Nopol B 1665 BQR bernama Bahrun (50) yang berprofesi sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Kepala Seksi Humas Polsek Pondidaha, Aiptu Irwan mengungapkan kecelakaan tersebut mengakibatkan pengendara motor mengalami patah tulang paha sebelah kanan dan korban yang dibonceng juga mengalami patah tulang paha sebelah kanan.

“Iya benar kecelakaan tersebut antara mobil dan motor, Kecelakaan terjadi diduga pengendara motor mengambil jalur pengendara mobil dan akhirnya kecelakaan pun tak terelakkan,”terang Aiptu Irwan

“Saat ini kondisi kedua korban telah mendapatkan penanganan medis di Puskesmas Pondidaha,”ungkap Bripka Juharlin usai mendatangi TKP lakalantas.(b

Sumber: Humas Res Konawe
Editor: Aldin