Kuota CPNS Wakatobi Sebanyak 132, Ini Formasi Lengkap Yang Dibutuhkan

Pena Daerah1,877 views

PENASULTRA.COM, WAKATOBI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wakatobi dikabarkan akan membuka penerimaan Calon Pegawai Negri Sipil (CPNS) pada Februari 2020 mendatang.

Berdasarkan kuota yang ditetapkan Kementrian Dalam Negri (Kemendagri), sebanyak 132 CPNS formasi yang akan diterima di Wakatobi. Masing-masing 54 tenaga pendidikan dan 43 tenaga kesehatan.

Untuk tenaga teknis, sebanyak 35 orang yang akan diterima. Terdiri dari 4 Auditor, 3 Analisis Data dan Informasi, 1 orang S1 Perikanan, 1 tenaga Analisis Desa dan Kelurahan S2 Manajemen SDM, dan 2 Analisis Informasi Hasil Pertanian Agribisnis.

Kemudian masing-masing satu orang tenaga teknis bidang bAnalisis Informasi Pengembangan SDM Aparatur, Penyuluh Pertanian Perkebunan Agrobisnis Teknologi, Monitoring Evaluasi Pelaporan, Mutu Perikanan, Pariwisata S1, Penataan Kawasan, serta Pengamanan Teknik Lingkungan.

Kemudian tenaga Analisis Peraturan Perundang-Undangan S2 Hukum, Perencanaan S1 Ekonomi, S1 Sosial dan S1 Politik, Perlindungan Perempuan Ilmu Kesejahteraan Sosial atau Psikologi, Prasarana Perkantoran dan Pedesaan Teknik Sipil atau Arsitek.

Selanjutnya, Analisis Program Penyuluhan Pertanian Perkebunan Agrobisnis Teknologi, Rehabilitasi masalah sosial Ilmu Kesejahteraan Sosial, Sistem Jaringan Jalan Jembatan S1 Teknik Sipil atau D4, dan Tata Ruang (spesifikasi pendidikan spesialis Arsitek dan Planologi).

Ada pula formasi Pengawas Kepariwisataan D3 Bahasa Inggris, Pengawas Mutu dan Produktif Ternak Kecil dan Unggas S1 Peternakan, Pengelolah Objek Wisata D3 Bahasa Inggris, serta Pengelola sistem dan Jaringan Manajemen Informatika.

Sslain itu Analisis Pengelola Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian, Penyusun Laporan Keuangan Manajemen atau Akuntansi, dan Penyusun Laporan Bahan Tekhnis Pembenihan dan Perancang Sistem Informasi Kepegawaian Teknik Informatika.

Sekretaris Daerah (Sekda) Wakatobi, La Jumadin mengatakan, tes CPNS yang dilakukan berbasis computer assisted test (CAT) BKN komputerisasi.

“Untuk itu kami imbau kepada masyarakat yang memiliki keinginan mengikuti tes CPNS agar lebih giat belajar,” imbaunya.

Penulis: Deni La Ode Bono
Editor: Faisal