Penyerahan Bonus Atlet di Muna Tinggal Menghitung Hari

Pena Olahraga583 views

PENASULTRA.COM, MUNA – Atlet Muna yang meraih medali di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII Kolaka Desember 2018 lalu bisa bernafas lega. Pasalnya, Pemda Muna akan segera merealisasikan janjinya akan menyerahkan bonus kepada sejumlah atlet. Bahkan waktunya tinggal menghitung hari.

Hal ini diungkapkan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Muna La Ode Diyrun, di Sekretariat KONI Muna, Kamis 7 Maret 2019 malam.

“Bonus tersebut akan diberikan secara tunai kepada para atlet, yang diserahkan langsung oleh Bupati Muna LM Rusman Emba dan dirangkaikan dengan acara ramah tamah di Aula Galampano, Minggu 10 Maret 2019 malam mendatang,” ungkap Diyrun.

Berbicara bonus, tambah Diyrun, Pemda Muna memberikan bonus yang cukup besar dari daerah lain. Untuk medali emas kita hargai dengan Rp15 juta, perak Rp10 juta dan perunggu Rp5 juta.

Wakil Ketua DPRD Muna ini mengatakan, pajak bonus tidak dibebankan kepada para atlet, melainkan ditanggung sepenuhnya oleh Pemda Muna.

Dalam tiga dekade Porprov sebelumnya, kata dia, bonus yang diberikan kepada para atlet peraih medali emas hanya Rp10 juta, perak Rp5 juta sedangkan perunggu Rp3 juta.

“Porprov XIII, Pemda Muna di bawah kepemimpinan Bupati LM Rusman Emba dan KONI di bawah kepemimpinan saya, bonus itu kita naikkan. Untuk emas 50 persen, perak 125 persen dan perunggu 100 persen. Itu adalah langkah majukan olahraga,” bebernya.

Dengan melihat penghargaan bonus yang diberikan kepada para atlet berprestasi, Diyrun berharap kedepannya para pahlawan olahraga asal Muna tetap konsisten mengharumkan nama daerah.

“Atlet Muna yang berprestasi jangan main di luar daerah lah. Hari ini terbukti mereka yang bermain di luar daerah dengan iming-iming bonus lebih tinggi ternyata lebih rendah,” tandasnya.(b)

Penulis: Sudirman Behima
Editor: Bas