PENASULTRA.COM, KENDARI – Sagu tetap menjadi idola, di Hari Pangan Sedunia (HPS) ke 39 yang digelar November di Kota Kendari, Kabupaten Konawe, dan Konawe Selatan Sulawesi Tenggara belum lama ini.
Walikota Kendari, Sukarnain mengatakan tanaman pangan sesuai dengan tema Hari Pangan Sedunia yakni sagu dan coklat.
“Sagu dibuat bentuk dalam kemasan yang siap untuk dikonsumsi dan menjadi primadona,” ujarnya belum lama ini.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menambahkan, pihaknya akan mengedukasi tanam lokal masyarakat Kota Kendari tentang teknologi pertanian yang maju.
“Dengan adanya alat teknologi pertanian, olahan bisa dibuat menjadi kekinian” pungkasnya. (b)
Penulis: Clara Sinthia
Editor: Bas